Ketika saya bekerja dan berkumpul dengan teman-teman saya dan menyelesaikan tugas sampai malam, seringkali ada pertanyaan yang kira-kira seperti ini: “Untuk apa kita bekerja hingga malam hari begini? apa sebenarnya yang kita cari di dunia ini?, toh harta ga dibawa sampai mati kan?”
Ada sejumlah orang juga yang kurang lebih bertanya tentang hal yang sama.
Baru-baru ini, ketika isi dompet sedang menipis, saya mengalami kejadian yang tidak mengenakkan sehingga saya harus mengeluarkan uang yang kira-kira tidak sedikit. Saya pun merenung, cukup lama memang..
Hmm, mungkin inilah jawaban untuk pertanyaan diatas. Kita bekerja untuk dapat memenuhi tanggung jawab kita, untuk tidak lari dari tanggung jawab. Kalau saja saya tidak bekerja, kecil kemungkinan saya bisa untuk memenuhi tanggung jawab saya tersebut dan bisa saja saya lari dari kewajiban saya untuk mengeluarkan uang. Tapi tidak, saya bersyukur masih memiliki sejumlah uang untuk memenuhinya..
Ya, saya ingin mampu memenuhi semua tanggung jawab saya, selain untuk memenuhi segala janji yang terucap kepada orang lain, (misal: janji untuk menyelesaikan pekerjaan), juga yang terkait dengan pengeluaran uang. Untuk itulah saya bekerja sekeras mungkin.
Tidak hanya dalam pekerjaan dan uang saja kita harus memenuhi tanggung jawab kita.
Saya belum berani berjanji untuk memenuhi semua tanggung jawab saya, tapi saya akan berusaha sekuat tenaga!